Komsos Bersama Karyawan CV. Putra Khatulistiwa Babinsa Sampaikan Pembinaan dan Memperluas Kesadaran Masyarakat


Pekanbaru -Ameranews.com, Babinsa Kel. Air Hitam, Koramil 03/Senapelan, Kodim 0301/Pekanbaru, Serka Jamil Candra melaksanakan kegiatan komsos bersama karyawan CV. Putra Khatulistiwa Jaya Jum'at 03 Januari  2025 pukul 09.30 WIB, di Komplek Central Niaga, RT 001 RW 003 Kel. Air Hitam, Kec. Payung Sekaki,Kota Pekanbaru., dalam rangka menjalin keeratan hubungan dengan mitra di wilayah binaan. 

Dalam hal ini Babinsa melaksanakan silaturahmi dan melaksanakan komunikasi sosial bersama karyawan guna memupuk kebersamaan dan menimbulkan rasa saling hormat menghormati antar sesama di wilayah binaan.

Dengan adanya komunikasi sosial ini Babinsa mengajak karyawan  agar selalu menjalin komunikasi  yang baik antar sesama karyawan dan selalu saling tolong menolong, hormat menghormati dan selalu serta peduli terhadap lingkungan.

Salah satu tujuan komunikasi sosial adalah terbentuknya suatu aktualisasi diri pribadi, stabilitas sosial, tertib sosial, penerusan nilai-nilai lama dan baru di masyarakat sehingga dapat memupuk, membina dan memperluas kesadaran masyarakat.

Dikesempatan ini Babinsa juga menambahkan, kepada karyawan  untuk menjaga wilayah kerja yang aman, diperlukan sinergi dengan berbagai komponen masyarakat, mengingat keamanan dan ketertiban merupakan hal yang mutlak untuk bersama kita jaga.

"Babinsa juga mengajak agar selalu bersyukur setiap pekerjaan dan penghasilan  yang kita dapat serta apabila ada hal-hal yang menonjol agar tidak segan-segan untuk menghubungi Babinsa dan Koramil setempat.ujarnya.(Des)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak