Babinsa Koramil 03/Senapelan Bersama Bhabinkamtibmas dan Warga Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan


Pekanbaru-Ameranews.com, Babinsa Kelurahan Tampan Koramil 03/Senapelan Kodim 0301/Pekanbaru Sertu Joni Marlin bersama Bhabinkamtibmas membantu warga singkirkan pohon tumbang yang menutup arus lalu Lintas di Jl.Riau Ujung RT 003 RW 004 Kel. Tampan Kec. Payung Sekaki Kota Pekanbaru.Jumat (1/11/24).

Kejadian pohon tumbang ini disebabkan oleh angin kencang dan dedaunan yang lebat pada pohon Keberuntungan ada di pihak warga dan pengguna jalan, karena tidak ada korban jiwa maupun kerusakan materiil saat pohon tersebut tumbang.

Babinsa Sertu Joni Marlin mendapat laporan dari warga setempat tentang pohon tumbang tersebut. Dengan sigap, ia bersama dengan Bhabinkamtibmas dan warga sekitar turun tangan untuk melakukan evakuasi dan membersihkan jalan. Berkat kerja sama yang baik, arus lalu lintas segera dapat kembali normal setelah pembersihan selesai dilakukan.

Tindakan cepat dan kerja sama antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan masyarakat setempat merupakan contoh bagaimana sinergi di antara mereka dapat membantu menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut.ujar Babinsa.(Des)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak