Sukseskan Pilkada Tahun 2024, Danramil 05/ Sail Melaksanakan Dukling Bersama Seluruh Forkopincam Bukitraya


Pekanbaru-Ameranews.com, Serda Delfian dan Serda Nofran Antoni Siringo ringo Babinsa Kel.Tangkerang Labuai Koramil 05/Sail Kodim 0301/ PBR menghadiri dan memonitor kegiatan Danramil 05/ Sail melaksanakan Dukling ( Duduk Keliling ) bersama Forkopincam Bukit raya bertempat diKediaman Bapak Kastalani Ketua Rw 05 Jln.Bahagia Rt 02 Rw 05 Kel.Tangkerang Labuai Kec.Bukitraya Kota Pekanbaru.

Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Bukitraya Bapak Tengku Ardi Dwisasti S.STP M.Si, Danramil 05/Sail Kapten Arm Febrizal, Kapolsek Bukitraya diwakili Bhabinkamtibmas Tangkerang Labuai,  Lurah Tangkerang Labuai, Lurah Simpang tiga, Ketua Forum RT/RW Kel.Tangkerang Labuai, Ketua RW /RT SeKel.Tangkerang Labuai, Tomas/Toga Sekel.Tangkerang Labuai, Warga Masyarakat Rt 02 Rw 05.

Adapun kegiatan ini yang dilaksanakan Kamis (15/08/24) bertujuan guna membahas terkait partisipasi masyarakat dalam rangka penyelenggaraan pilkada serentak tahun 2024.

Danramil 05/Sail Kapten Arm Febrizal dalam kesempatan ini mengharapkan semoga Pilkada serentak Tahun 2024 ini bisa sukses seperti  Pilpres dan Pileg Tahun 2024 kemaren, Dan jangan sampai masyarakat kita terpancing dengan money politik untuk paslon tertentu, jadilah pemilih yang cerdas dan sesuai hati nurani.

" Sekali lagi kami pihak TNI  mengharapkan Pilkada tahun 2024 berjalan dengan aman dan sukses. Pihak TNI sudah mapping untuk mensukseskan Pilkada serentak Tahun 2024. Semoga Pilkada serentak Tahun 2024 di Kota Pekanbaru dapat berjalan aman dan Damai, " ungkap Danramil.(Des)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak