Tanggulangi Penyakit Polio, Babinsa Simpangtiga Serda Nursyirwan Monitoring Pekan Imunisasi Nasional di Posyandu


Pekanbaru-Ameranews.com, Babinsa Simpangtiga Serda Nursyirwan Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pbr bersama Lurah, Bhabinkamtibmas & Babinpotdirga melaksanakan monitoring kegiatan Pos Pin (Pekan Imunisasi Nasional) Polio yang dilaksanakan secara serentak dengan memberikan vaksin tetes mulut kepada anak anak berumur 0 s/d 7 tahun oleh Tim Kesehatan dari Puskesmas Harapan Raya yang bertempat di Posyandu Anggrek X Jl. Tengku Bey GG. Anggur Kelurahan Simpangtiga Kecamatan Bukitraya Kota, Jum'at (26/7/2024).

Adapun kegiatan Vaksin Polio ini dilaksanakan secara serentak sebagai upaya pencegahan Virus Polio yang dapat beresiko menyebabkan kelumpuhan permanen tidak terkecuali termasuk anak – anak yang ada di wilayah kelurahan Simpangtiga.

Turut hadir dalam gelaran Vaksin Polio tersebut diantaranya Tim kesehatan dari Puskesmas Harapan Raya, Lurah Simpangtiga, Babinsa, bhabinkamtibmas, Babinpotdirga, Kasi Kesos, ketua RW 03, ketua RT ( 01, 02, 03 ), Kader Posyandu. Yang mana pada hari ini target Vaksin yg diberikan ±150 Anak & Balita.(*) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak