Dalam kesempatan tersebut Babinsa menyampaikan sebentar lagi sudah masuk bulan puasa, yaitu bulan suci yang sangat dinanti umat muslim termasuk kita. Berkenaan dengan itu saya mengajak warga sekalian untuk mempersiapkan segala sesuatunya termasuk kebersihan lingkungan sekitar kita termasuk juga tempat ibadah dan Ketertiban.
“Kegiatan komsos yang kita lakukan sambil bersilaturahmi dengan para tokoh masyarakat, bertujuan untuk cipta kondisi guna mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban menjelang bulan Ramadhan”, ujar Sertu Riko Hidayat.
Pada kesempatan ini juga dirinya sekaligus mengajak warga untuk tetap semangat , baik dalam kegiatan ibadah menyambut Bulan Suci Ramadhan maupun saat beraktivitas, dan juga menghimbau warga untuk selalu menjaga keharmonisan antar umat beragama guna terpeliharanya persatuan dan kesatuan”, imbau Sertu Riko Hidayat.(lbs)