Babinsa Koramil 03/Snpl Melaksanakan Komunikasi Sosial Bersama Ketua LPM



Pekanbaru -Ameranews.com, Babinsa Koramil 03/Snpl Serda Joni Marlin kodim 0301/PBR melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial pada hari Senin (16/10/23) bersama Ketua LPM saudara Rizal beserta warga di jalan Zamrud  RT 01 RW 02 kelurahan Tampan kecamatan Payung Sekaki kota Pekanbaru.

Dalam kegiatan komsosnya Babinsa menghimbau warga untuk selalu menjaga ketertiban di lingkungan dan meminta sebagai ketua LPM harus banyak berinovasi di lingkungan dan wilayahnya serta jangan sampai bermasalah dengan hukum.

Selain itu Babinsa juga menghimbau kepada Masyarakat /warga dalam situasi cuaca Panas agar tidak membakar lahan yang akan di jadikan perkebunan.Mari  kita bersama sama mengatasi  kebakaran hutan bila ada kebakaran hutan.

"Laporkan  secepatnya bila ada kebakaran  hutan atau di ladang dengan Babinsa dan Babinkamtibmas.Bila ada permasalahan di lingkungan segera di musyawarahkan degan mengundang Babinsa dan Babinkamtibmas.tegasnya.

Tampak hadir dalam komsos Babinsa Kel Tampan.Ketua LPM bapak Rizal dan warga  jalan Zamrud.(Des)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak