Rohul - Ameranews.com, Sehari jelang Hari Raya Idul Adha 1443 H / 2023 M, Gubernur Riau lakukan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Rokan Hulu guna meninjau secara langsung pembangunan yang dilakukan dan menggunakan Dana APBD Provinsi Riau, seperti Perbaikan Jalan dan Drainase yang terdapat di beberapa titik di Kecamatan Tandun dan Ujung Batu Kabupaten Rokan Hulu.
Kehadiran Orang No 1 di Provinsi Riau ke Rokan Hulu, Rabu (28/6/2023) disambut langsung oleh Wakil Bupati Rokan Hulu H.Indra Gunawan dan Rombongan di Kecamatan Ujung batu dan di sambut pula secara langsung oleh Bupati Rokan Hulu H.Sukiman ditempat istirahat siang sambil ishoma di Pondok Ikan Bakar KM.6 Kecamatan Rambah Samo.
Tampak hadir bersama Bupati Rokan Hulu, Sekretaris Daerah Rokan Hulu Muhammad Zaki,S.STP,M.Si, Ketua TP PKK Rohul Hj.Peni Herawati Sukiman, Ketua GOW Rohul Ny.Sri Yulita Indra Gunawan, Ketua DWP Rohul Ny.Siska Irdaningsih, Asisten II Setda Rohul H.Ibnu Ulya, Kepala Dinas Kominfo H.Syofwan, Kepala Badan BPKAD El Bizri, Kepala Dinas Pariwisata Gorneng, Kaban Kesbangpol Irvandri, PLT Dishub Minarli, serta beberapa Rombongan dari Provinsi Riau.
Pada saat peninjauan jalan, Gubernur Riau H.Syamsuar menegaskan bahwa tujuannya melakukan peninjauan pembangunan perbaikan jalan ini untuk melihat sejauh mana progres pembangunan yang telah dilakukan pada dua Daerah yakni di Kabupaten Kampar dan Kabupaten Rokan Hulu yang dimulai dari Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar hingga ke Kecamatan Tandun dan Kecamatan Ujung Batu Kabupaten Rokan Hulu.
Akuinya sejauh ini dari sekian banyak pembangunan perbaikan jalan dan drainase yang dilakukan rata rata progres pengerjaan sudah mencapai lebih dari 50 Persen, dan pembangunan ini semua menggunakan anggaran APBD Provinsi Riau.
"Jalan ini merupakan alur perekonomian masyarakat, jika jalan sudah baik maka perekonomian masyarakat juga akan bisa menjadi baik, ditambah lagi jalan ini merupakan penghubung antara Kabupaten Rokan Hulu ke Kampar dan juga bisa ke Kota Dumai oleh karena itu jalan ini semua mesti baik karena dapat memperlancar penggunaan jalan dan jalur perekonomianpun semakin lancar" ucap Gubri.
Setelah melakukan peninjauan pada beberapa titik di Kabupaten Rokan Hulu, Gubernur Riau melakukan istirahat siang dan akan kembali melakukan kunjungan kerja lainnya dan Kabupaten Rokan Hulu seperti Meninjau Peternakan Hewan Kambing Australia yang ada di Desa Rambah Muda Kecamatan Rambah Hilir dan Meninjau secara langsung nantinya Objek Wisata Benteng Tujuh Lapis yang telah menjadi Cagar Budaya Nasional yang ada di Kecamatan Tambusai Kabupaten Rokan Hulu. (Hy)